Sabtu, 09 Oktober 2021

Wakil Bupati Meranti Dampingi Gubenur Riau Agenda Peresmian Tanam Padi Unggul Di Desa Bina Maju.



Suara Kedaulatan News.Id.
Rangsang pesisir,Sabtu-09-10-2021.

Kunjungan kerja gubenur Riau Di Meranti tepat nya di desa Bina Maju kecamatan rangsang barat kabupaten kepulauan Meranti, turut hadir mendampingi gubenur Riau Syamsuar.M.si,Kepala BPBD Riau,Edy Afrizal,tokoh masyarakat Riau,Wan Abu Bakar,Wakil bupati Meranti,AKBP(Purn) H.Asmar,dan Anggota DPRD kabupaten kepulauan Meranti, seluruh rombongan yang hadir.

Dalam sambutan Wakil bupati AKBP(Purn)H.Asmar, mengatakan dengan kehadiran gubernur Riau ini, tentunya menjadi spirit bagi petani di Meranti. sehingga dapat meningkatkan hasil pertanian padi dan lahan pertanian padi.

"hambatan petani pada saat ini hanya karena infrastruktur yang belum mendukung. sehingga panen padi gagal akibat air asin (air laut, red) masuk ke ladang petani. tidak hanya gagal panen padi, luas lahan pertanian padi juga terjadi pengurangan karena tanggul jebol dan air asin masuk ke ladang petani", ucap Asmar.

Di kepulauan meranti, sambung Asmar, sebelumnya luas pertanian padi cukup banyak namun terus menurun, dan hasil pertanian padi di Meranti dari luas perkebunan ini belum bisa memenuhi kebutuhan beras di Meranti sebanyak 26,22 ton,Harapan kita kedepan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Meranti mari kita sama" mendukung petani kita Meranti agar lebih baik kedepan jelas wakil bupati Meranti ini.

(Budiman)
Wakil Bupati Meranti Dampingi Gubenur Riau Agenda Peresmian Tanam Padi Unggul Di Desa Bina Maju.
4/ 5
Oleh