Sabtu, 19 Februari 2022

KAPOLRES MERANTI BESERTA KETUA BHAYANGKARI CABANG MERANTI SERAHKAN BANTUAN KE PONDOK PESANTREN NAHDATUL QUR'AN DESA PERMAI RANGSANG BARAT.



Suara Kedaulatan News. Id. 
Rangsang Barat-Sabtu-19-02-2022. 

Kapolres kabupaten Kepulauan Meranti  AKBP, Andi Yul Lapawesean T.G SH.,SIK.,MH, berserta istri Ny.IPHA Andi Yul, sekaligus ibuk ketua  bayangkari cabang meranti menyempatkan diri ke pondok pesantren NAHDATUL QUR'AN dusun pelayar desa permai kecamatan rangsang barat kabupaten Kepulauan meranti, di sambut langsung oleh pengurus pondok dan seluruh santriawan dan santriwati, pondok dengan di sambut, sebagai bentuk kehormatan kehadiran ke pondok pesantren ini. 
Turut hadir mendampingi kapolres meranti AKBP Andi Yul, beserta ibuk ketua bayangkari cabang meranti, Ny. IPHA, Andi Yul, sekaligus istri kapolres ini, Kabag, SDM, kompol, Eddy Renhard, Kasat Samapta, AKP, Ermanto, Pd Kabag Log AKP, Wisnu Budiarto, Kasi Propam, Iptu Benny Siregar, SH, MH, kapolsek rangsang barat, IPDA, JA Lubis, dan jajarannya, camat, Wan Fahriami, beserta Unsur pimpinan kecamatan(Upika) kades beserta Staf,dan perangkatnya, dan tamu lainnya. 

Saat di konfirmasi awak media pengurus pondok Fahrudin menjelaskan, kami atas nama pengurus pondok pesantren NAHDATUL QUR'AN dusun pelayar desa permai kecamatan rangsang barat, mengucapkan ribuan Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pak kapolres dan ibuk ketua bayangkari cabang meranti, dan jajarannya yang sudah sudi menyempatkan diri, memberikan bantuan ke pondok pesantren kami ini. 

"Kami juga mengucapkan Terima kasih karna sudah memberikan bantuan seperti berupa Al-Qur"an dan juga sembako kepada pondok pesantren kami ini, semoga pak kapolres dan istri dan juga jajarannya selalu di beri kesehatan,dan kemudahan segala nya amin" Semoga dengan bantuan dari bapak ibuk ini dapat kami manfaatkan sebaik mungkin dan sudah meringankankan beban bagi santri dan santriwati kami di sini jelasnya".

Kapolres Meranti AKBP Andi Yul, menjelaskan kepada awak media ini, membenarkan tadi agenda kunjungan ke pondok pesantren NAHDATUL Qur'an dusun pelayar desa permai kecamatan rangsang barat dalam Agenda kegiatan bansos, Berupa Al-qur'an dan sembako dan juga sedikit sumbangan untuk pembangunan pondon dan para anak Tahfidz, santriawan juga santriwati, ada pun Agenda kita ini dari pihak polres dan ketua bayangkari cabang meranti, Dalam rangka HUT Yayasan Kemala Bhayangkari ke 42 Tahun, jelas   kapolres kapada awak media ini. 

(BUDIMAN)
KAPOLRES MERANTI BESERTA KETUA BHAYANGKARI CABANG MERANTI SERAHKAN BANTUAN KE PONDOK PESANTREN NAHDATUL QUR'AN DESA PERMAI RANGSANG BARAT.
4/ 5
Oleh