Selasa, 14 Februari 2023

Wartawan Rohil Terima Penghargaan Dari Kejati Riau

ROKAN HILIR-Sejumlah media di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau menerima piagam penghargaan dari Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau.

Piagam Penghargaan dari Kejati Riau tersebut ditandatangani langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi diserahkan secara simbolis oleh Hendri yang merupakan Pimpinan Redaksi (Pimred) media online www.sumatratimes.co.id di salah satu caffe shop Bagansiapiapi Rohil, Selasa (14/02/2023) di Bagansiapiapi.

Usai melakukan penyerahan piagam penghargaan dari Kejati Riau selanjutnya melakukan photo bersama dengan sejumlah media yang menerima piagam penghargaan.


Kasi Penkum Kejati Riau Bambang Heripurwanto, SH. MH mewakili Kejati Riau Dr Supardi SH MH menyampaikan ucapan terimakasi kepada rekan-rekan wartawan atas partisipasinya dalam mempublikasikan berita-berita positif tentang kinerja Kejaksaan Tinggi Riau. 


"Semoga Kejati Riau dan rekan rekan wartawan terus terjalin dengan baik kedepannya lagi, " tutupnya. 


Sementara itu Hendri Pimred sumatratimes.co.id sekaligus Admin Forum Wartawan Kejaksaan Tinggi Riau mengucapkan Terimaksih kepada Kejati Riau atas piagam penghargaan yang diterima dari Kejaksaan Tinggi Riau. "semoga kemitraan ini dapat terjalin dan terjaga dengan baik kedepannya,” Kata Hendri.


Adapun nama nama sejumlah media yang menerima piagam penghargaan dari Kejaksaan Tinggi Riau diantaranya;

1. Hendri- Sumatratimes.co.id

2. Hasan Basri – Amanatrakyat.com

3. Suriman- Ayoberbagi.com

4. Dani Risman- Sejagatnews.com

5. Dedi Dahmudi- Merahputih.com

6. Syafri- Tuahnegeri.com

7. Ken Rangga Gautama- Riaumetropos.com

8. Alek Marzen- Mediapesisirnews.com

9. Masrianto- Rohilbertuah.com

10. Andi Karyadi- Tekadnews.com

11. Jarmain- Riaukontras.com

12. Rika Candra – Suarakedaulatannews.co.id.

13. Wildan – Nuansadunia.co

14. Detiknews.com

15. Trikriau.com.

Editor: Chandra
Wartawan Rohil Terima Penghargaan Dari Kejati Riau
4/ 5
Oleh