Senin, 21 Agustus 2023

Final Turnamen Bola Voli Pangkalan Batang Barat Cup Berlangsung Seru

Bengkalis.Suarakedaulatan.id
Final Turnamen Bola Voli Pangkalan Batang Barat Cup berjalan dengan lancar, dengan di hadiri ribuan suporter dari berbagai desa, bukan hanya desa yang bertanding tetapi suporter dari desa sekitar yang menyaksikan final pertandingan voli ini, bertempat di lapangan voli jl utama desa Pangkalan Batang Barat Sabtu malam 19 Agustus 2023.

Pertandingan kali ini team putri yang mengawali pertandingan, yakni team pangkalan Batang Barat melawan team putri dari desa Air putih, yang di menang kan tuan rumah yakni team putri dari desa pangkalang batang barat dengan skor 3-1.
 
Di lanjut dengan team voli putra yakni, team dari Pedekik vc melawan team teluk Latak vc, yang di menang kan oleh team teluk Latak dengan skor 3-1.

Ucapan terima kasih sebesar-besarnya di sampaikan Kepala desa pangkalan Batang Barat kepada seluruh team voli putra dan putri , wasit, panitia, dan suporter dan dari masyarakat desa yang melimpah ruah.
Kami sangat bangga dan bahagia dengan kegiatan ini, keamanan nya juga cukup terjaga dengan baik, kegiatan ini di dukung penuh oleh pemerintah daerah kabupaten Bengkalis melalui dana bermasa periode 2023. Ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bupati Bengkalis ibu kasmarni dan wakil Bagus Santoso, melalui dana bermasa kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik.

Kemenangan yang di peroleh team putri dari desa Pengkalan Batang Barat sangat membangga pemdes setempat. Kepala desa berharap dengan kemenangan ini pemuda dan pemudi desa lebih giat lagi dalam mengembangkan potensi dirinya dalam berolahraga.

Salah seorang dari team teluk Latak Aswin mengatakan " kami sangat bahagia bisa Menang malam ini, bisa mengalahkan team juara umum dengan perjuangan panjang dan penuh rasa haru, dan rasa terima kasih kami juga kepada pemdes Pengkalan Batang Barat yang menyelenggarakan pertandingan ini ucap nya ".

Ucapan terima kasih juga di sampaikan oleh Daud dari team Pedekik kepada pemdes Pengkalan Batang Barat yang telah memberikan support nya kepada seluruh team yang bertanding, walaupun kami mengalami kekalahan dengan skor 3-1, namun kami bangga sudah bisa tampil yang terbaik, mungkin belum rezeki nya kami membawa kemenangan malam ini ucapnya, namun kami tetap semangat dan mengucapkan selamat kepada team teluk Latak yang menang pada pertandingan ini, tutup nya. RN
Final Turnamen Bola Voli Pangkalan Batang Barat Cup Berlangsung Seru
4/ 5
Oleh