Jumat, 01 September 2023

Wakajati Riau memimpin Prosesi Pelepasan Jenazah Alm Ridwan Daniel


Pekanbaru - Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Hendrizal Husin, SH., MH memimpin Prosesi Pelepasan Jenazah Almarhum Ridwan Danie, SH., MH., (Kasi Pemeriksa Tindak Pidana Khusus bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau) yang diikuti oleh para pegawai Kejaksaan Tinggi Riau.


Dalam prosesi pelepasan Jenazah tersebut hari Kamis (31/8/2023) sekira pukul 23.00 Wib di halaman depan Kantor Kejaksaan Tinggi Riau, dibacakan daftar riwayat hidup selama almarhum bertugas di Kejaksaan RI, setelah itu pembacaan doa bagi jenazah dan pelepasan jenazah. 

Kasi Penkum Kejati Riau Bambang Heripurwanto SH., MH., Saat di konfirmasi awak media mengatakan Sebelum melepas secara simbolis pemberangkatan almarhum ke rumah duka di kampung halamannya Pasaman-Sumatera Barat, atas nama Pimpinan Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Hendrizal Husin, SH., MH memohon maaf atas kesalahan almarhum selama bergaul dan bertugas di Kejaksaan serta turut berduka atas kepergian almarhum kepada pihak keluarga dan pihak Keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan keikhlasan. 

Dalam kesempatan duka cita tersebut Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Hendrizal Husin, SH., MH juga memohon doa agar diberikan kemudahan dan keselamatan selama pemberangkatan jenazah.

Almarhum Ridwan Daniel, SH., MH (Kasi Pemeriksa Tindak Pidana Khusus bidang Pengawasan Kejaksaan Tinggi Riau) menghembuskan nafas terakhir di RS Awal Bros Pekanbaru pada Kamis 31 Agustus sekira pukul 20.30 wib setelah berjuang melawan sakit dan tepat pukul 23.00 wib jenazah diberangkatkan dari Kantor Kejaksaan Tinggi Riau menuju rumah duka di kampung halaman Pasaman Sumatera Barat.

Prosesi Pelepasan Jenazah berjalan aman, tertib, dan lancar, jelas Kasi Penkum Kejati Riau Bambang Heripurwanto ( Chan) 
Wakajati Riau memimpin Prosesi Pelepasan Jenazah Alm Ridwan Daniel
4/ 5
Oleh