Senin, 27 Maret 2023

MANUSIA PATUNG MASIH BERKELIARAN DI MERANTI. "INI PENJELASAN MANUSIA PATUNG MELAKUKAN AKSINYA"


Suara Kedaulatan News. Id. 
Meranti-Senin-27-03-2023. 

Sempat menjadi sorotan publik dengan  adanya manusia yang sengaja di lukis dan di warnai tak ubah seperti patung dengan berbagai aksi yang dilakukan untuk mengharap belas kasih dari manusia biasa untuk mendapatkan pundi-pundi rezeki. 

Hampir kurun waktu sekitar dua mingguan ini kota selatpanjang di hadiri 5 manusia patung yang mengaku berasal dari kota Medan sumatra Utara, menjalankan aksinya yang dikenali sebagai manusia patung di kota selatpanjang kabupaten Kepulauan Meranti ini.
Sebelumnya kehadiran komplotan manusia patung ini sempat di tangkap satuan polisi pamong praja kabupaten Kepulauan meranti di karenakan meresahkan masyarakat dengan meminta-minta dengan cara tidak wajar di titik keramaian bahkan sampai memasuki rumah warga sehingga menimbulkan keresahan bagi warga dan mendapatkan peringatan dari polisi pamong praja agar tidak melakukan hal yang serupa. 
Saat di temui Awak media Suara Kedaulatan News.Id, Manusia patung yang bernama Rio yang berasal dari kota Medan tepatnya di SPBU  jalan imam bonjol selatpanjang ini menyampaikan kepada awak media ini, 
Rio menjelaskan adapun aksi yang dilakukan ini tak lain dan tak bukan hanya sekedar mengais rezeki dengan cara simpatisan orang dengan memberi seiklasnya dengan cara tubuh di cat menyerupai patung di setiap tempat yang sebelumnya kita minta permisi sebelum beraksi seperti di mini market SPBU, dan warung kopi jelas Rio kepada awak media ini.

"Rio Manusia patung ini juga menyampaikan sudah menekuni kegiatan sebagai manusia patung ini sudah hampir 8 bulan di mulai dari kota Medan dan sempat ke kepri tanjung balai karimun dan saat ini di sini kota selatpanjang kabupaten meranti"
Manusia patung ini juga menjelaskan bisa sampai keluar daerah dari kota Medan di karenakan persaingan terlalu banyak disana sehingga pendapatan tidak memadai untuk penghasilan di kota Medan mencari 30 ribu rupiah aja susah, tak balik modal biaya beli peralatan cat dan minyaknya, tidak seperti di sini tidak ada saingan kalau untuk di sini kita bisa mendapatkan 150 sampai 200 ribu rupiah tuturnya. 

Saat di tanyakan awak media untuk modal aksinya seperti biaya cat minyak dan minyak untuk campuran manusia patung ini menjelaskan satu hari modal 1 kaleng cat ukuran kecil seharga 18 ribu dan modal minyak untuk di oles ke badan biar nantinya tidak lengket di kulit itu modal sekitar 30 ribu rupiah saja setiap harinya. 

Rio juga menjelaskan untuk kegiatan ini kami beraksi 5 orang dari medan itu pun dengan berbagai cara ada yang menjadi Badut, dan BoBoy serta menjadi manusia Silver dan manusia Hulk atau sering di bilang Buto ijo seperti saya ini, Rio juga membenarkan dengan di tangkapnya teman mereka yang di tangkap polisi pamong praja kemaren, kita memang mengakui teman kita yang satu ini sangat memalukan kami dengan cara seperti memaksa meminta kepada orang,dan itu pun sudah kami suruh keluar dari tim kami.

Kami teman-teman juga menyayangkan sikap teman yang satu itu yang masih status bujang serta arogan dengan kelakuan semena-mena sehingga kami juga menjadi korban ulah dirinya, memang penghasilan pendapatan dia luar biasa satu hari bisa mendapatkan 500 sampai 600 ribu perhari,tapi dengan cara memaksa itu, tapi sangat di sayangkan uang nya habis untuk mabuk dan perempuan  saja jelasnya.

Rio juga menyampaikan selama disini mereka mengontrak di belakang kantor pajak dekat kuburan, Rio juga menyampaikan  di penggujung puasa ini kami juga mudik ke medan jelasnya kepada awak media ini. 

(Budiman)
MANUSIA PATUNG MASIH BERKELIARAN DI MERANTI. "INI PENJELASAN MANUSIA PATUNG MELAKUKAN AKSINYA"
4/ 5
Oleh