Minggu, 15 Mei 2022

WAKIL BUPATI MERANTI H. ASMAR HADIRI HALAL BI HALAL 4 NEGARA YANG DI SELENGGARAKAN OLEH GAGAK HITAM SAMBANG RIAU.




Suara Kedaulatan News. Id
Selatpanjang-Sabtu-14-05-2022

Wakil bupati kabupaten Kepulauan Meranti AKBP (PURN) H. ASMAR berserta opd lingkungan pemerintah meranti menghadiri acara halal bi halal  antara empat negara yang di selenggatakan oleh gagak hitam sambang riau yaitu negara indonesia, malaysia, singapore, dan juga thailand, yang di taja oleh ORMAS sambang gagak hitam riau, di taman cikpuan yang beralamat jalan merdeka selatpanjang kecamatan tebing tinggi kabupaten Kepulauan Meranti. 


Tampak hadir mendampingi wakil bupati kabupaten Kepulauan Meranti di acara halal bi halal di taman cikpuan kapolres Meranti dalam hal ini di wakili oleh kabag OPS, OPD pemda Meranti, ketua organisasi pemuda pancasila berserta anggota, dan tak kalah penting yaitu panglima besar gagak Hitam nasional,Udin pelor dan pertumbuhan kebajikan jalinan kasih sahabat roda dua (Chip) pertumbuhan kebajikan legalasi sahabat malaysia (pak Ali) dan juga pertumbuhan (AZPK) dan Tim (ayah Zul) datok dan Gamalaidi LAM kota batam, Datok rahim peka YM,raja faisal, dan rombongan yang hadir, dan kumpulan band dari negeri jiran malaysia yaitu Hakikat Band, juga ketua sambang gagak hitam riau yusri yano,berserta anggota gagak hitam lainnya, 
dan seluruh tamu undangan yang hadir. 
Acara yang di mulai di buka dengan tarif persembahan adat melayu tanda menjunjung tinggi adat dengan menyajikan sekapur sirih kepada tamu terhormat,dan di lanjutkan dengan kata sambutan ketua panitia pelaksana sambang riau, dan sambutan ketua umum gagak hitam nasional,dan di lanjutkan dengan sambutan dari perwakilan tamu dari malaysia terakhir sambutan dari pemerintah daerah oleh wakil bupati Meranti. 
"Dalam sambutan wakil bupati Meranti H. ASMAR menyampaikan titip salam dari bupati kabupaten Kepulauan Meranti H.M.Adil SH. MM, tidak dapat menghadiri acara ini karena ada tugas di luar kota kepada seluruh tamu undangan yang hadir, pertama sekali atas nama pemerintah dan saya pribadi mengucapkan selamat datang kepada seluruh tamu dari negeri jiran empat negara ini, yaitu Malaysia, Singapore, dan thailand, dan juga perwakilan kita Indonesia,
 dari batam, di kabupaten Meranti dan selamat menikmati suasana di kota selatpanjang, yang identik kota sagu ini"
Wakil bupati H. ASMAR juga sangat berharap dengan di selenggarakannya halal bi halal ini jalinan antar negara ini mari kita tingkatkan agar antar negara saling bersinergi dan juga menjadikan kita semua bersaudara melalui komunitas dan ormas ini lah kita dapat menjalankan silaturahmi kepada sesama, dan saya juga mengucapkan Terima kasih kepada ormas gagak hitam sambang riau yang bermarkas di kabupaten Kepulauan Meranti, yang sudah menyelenggarakan kegiatan ini semoga ormas gagak hitam terus berbuat di bidang sosial dan harapan kita kompak terus tutur wakil bupati Meranti H. ASMAR sekaligus mengakhiri sambutan nya.

Kegiatan halal bi halal antar empat negara tersebut di lanjutkan dengan santunan oleh pengurus gagak hitam kepada 30 anak yatim, dan juga dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat MOU dan selanjutnya momentum sesi foto bersama dan acara tersebut di lanjutkan dengan Do'a   dan hiburan rakyat persembahan dari grup band hakikat dari malaysia, dan akhir acara ditutup resmi oleh MC tak asing lagi di kabupaten Kepulauan Meranti yaitu NIZAR (BRADE) dan juga saudari Rika. 

(Budiman)
WAKIL BUPATI MERANTI H. ASMAR HADIRI HALAL BI HALAL 4 NEGARA YANG DI SELENGGARAKAN OLEH GAGAK HITAM SAMBANG RIAU.
4/ 5
Oleh